Mobil SHC Gear 1500, 3200, dan 6800 adalah pelumas roda gigi tugas berat berperforma tertinggi yang dirancang terutama untuk semua jenis gearing tertutup serta bantalan elemen polos dan gulir. Dirancang untuk performa sempurna dalam hal melindungi peralatan, masa pakai pelumas, dan pengoperasian bebas masalah yang memungkinkan meningkatkan produktivitas pelanggan. Pelumas sintetik yang direkayasa secara ilmiah ini diformulasikan dari cairan berbasis sintetik dengan sifat oksidasi dan termal luar biasa dan daya cair suhu rendah yang istimewa. Paduan indeks viskositas yang tinggi dan sistem aditif yang unik menjadikan rangkaian produk ini mampu menghadirkan performa yang luar biasa dalam kondisi operasi suhu sangat tinggi dan rendah yang tidak bersahabat. Sifat cairan berbasis sintetik juga berkontribusi terhadap performa sempurna produk ini pada suhu rendah. Memiliki perlindungan yang sangat baik terhadap lecet roda gigi dan ketahanan terhadap beban guncang. Bahan dasar sintetik memiliki sifat traksi rendah sehingga friksi cairan dapat diminimalkan di zona beban permukaan yang tidak sesuai seperti roda gigi dan bantalan elemen gulir. Berkurangnya friksi cairan menjadikan suhu operasi lebih rendah dan efisiensi roda gigi menjadi lebih baik.

Mobil SHC Gear 1500, 3200, dan 6800 cocok untuk berbagai aplikasi gigi tertutup, serta bantalan elemen polos dan gulir. Viskositasnya yang sangat tinggi dapat memenuhi kebutuhan pelumasan dengan kecepatan sangat lambat dan beban tinggi/roda gigi dan bantalan suhu tinggi; semua ini ideal untuk situasi di mana produk konvensional memiliki keterbatasan operasional. Mungkin terdapat situasi di mana sistem rendam pelumas atau resirkulasi digunakan untuk mengaplikasikan oli.

Mobil SHC Gear 1500, 3200, dan 6800 adalah produk pilihan bagi banyak OEM dan pelanggan di seluruh dunia berdasarkan rentang aplikasi yang luas dan kinerja luar biasa di segala situasi sulit.

Fitur dan Keuntungan

Mobil SHC Gear 1500, 3200, dan 6800 adalah rangkaian produk merek Mobil SHC terkemuka yang terkenal di seluruh dunia karena inovasi dan kinerjanya. Pelumas sintetik yang diciptakan secara ilmiah ini mencerminkan komitmen berkelanjutan untuk menggunakan teknologi canggih dalam menghadirkan produk pelumas yang luar biasa. Pelumas Mobil SHC Gear 1500, 3200, dan 6800 memberikan keuntungan yang tidak diberikan oleh bahan mineral, terutama dalam kondisi operasi suhu tinggi dan rendah yang ekstrem, dan memberikan fitur kinerja dan keuntungan bagi pelanggan.

Para ahli formulasi kami telah menggunakan paduan oli dasar dan aditif eksklusif yang memperkuat fluida dasar untuk menghadirkan perlindungan terhadap lecet roda gigi dan kinerja anti-aus yang sangat baik, bahkan dalam situasi beban guncang. Produk jadi yang dihasilkan menunjukkan kinerja yang luar biasa menurut evaluasi OEM, uji lapangan pelanggan, dan penggunaan komersial. Kelas viskositas tinggi sangat efektif dalam situasi kecepatan rendah, muatan tinggi, suhu tinggi, dan memberikan perlindungan terhadap roda gigi dan bantalan, masa pakai oli yang lebih lama, dan operasi keseluruhan yang sangat baik dibandingkan produk konvensional.

Fitur khusus dan potensi keuntungan pelumas Mobilgear SHC Gear 1500, 3200 dan 6800 meliputi:

Fitur

Kelebihan dan Potensi Keuntungan

Sifat angkut-beban dan anti-aus luar biasa

Roda gigi lebih awet dan mengurangi biaya perawatan

Kelas viskositas sangat tinggi tersedia, tanpa pengurangan sifat atau kemampuan performa

Perlindungan pelapisan EHL yang sangat baik pada gigi dan bantalan bahkan pada kecepatan lambat, beban tinggi dan suhu tinggi

 

Dapat digunakan untuk mengkonversi semua kerugian sistem menjadi sirkulasi

 

Dapat menggantikan gemuk pada beberapa aplikasi sehingga menciptakan konsolidasi produk di fasilitas

Indeks Viskositas yang Tinggi

Pengoperasian bebas masalah pada rentang suhu yang luas terutama pada suhu sangat rendah.

Sifat traksi rendah

Dapat membantu meningkatkan efisiensi roda gigi dan menurunkan suhu operasi sehingga menghemat biaya pengoperasian

Ketahanan termal/oksidasi luar biasa dan masa pakai produk jangka panjang

Membantu mengurangi konsumsi pelumas, membantu mengurangi biaya produk dan penggantiannya

Warna terang

Membantu menghindari perlunya pembersihan roda gigi sebelum inspeksi, membantu mengurangi biaya perawatan

Aplikasi

Pertimbangan Aplikasi: Meskipun Mobil SHC Gear 1500, 3200, dan 6800 kompatibel dengan produk berbasis oli mineral, pencampuran akan menurukan performa. Oleh karena itu, disarankan sebelum mengubah sistem ke salah satu pelumas Mobil SHC Gear 1500, 3200, dan 6800, sistem harus dibersihkan dengan saksama dan dikuras untuk mencapai manfaat kinerja yang maksimal.

Mobil SHC Gear 1500, 3200, dan 6800 direkomendasikan untuk semua jenis gigi penggerak steel-on-steel tertutup. Cocok untuk sistem pelumasan sirkulasi dan percik. Direkomendasikan terutama untuk set roda gigi yang beroperasi pada beban berat atau beban kejut dan kecepatan rendah di mana pelumasan pembatas dapat lebih unggul. Aplikasi untuk rangkaian produk ini adalah:

  • Mobil SHC Gear 1500, 3200 dan 6800 - Roda gigi pacu, heliks dan bevel tertutup industrial, terutama unit kecepatan lambat, dan/atau beban tinggi.
  • Mobil SHC Gear 1500, 3200 dan 6800 - Bantalan elemen polos dan gulir, terutama pada aplikasi kecepatan rendah, dan/atau beban tinggi.
  • Mobil SHC Gear 3200 dan 6800 - Penggerak Motor Traksi DC Kereta Api.
  • Mobil SHC Gear 3200 dan 6800 - Aplikasi roda gigi terbuka tertentu seperti pinion pelumasan atau sistem sirkulasi yang dirancang khusus.

 

Sifat Khas

Mobil SHC Gear

1500

3200

6800

Kelas Viskositas ISO

1500

3200

--

Viskositas, ASTM D 445

 

 

 

cSt @ 40º C

1500

3200

8200

cSt @ 100º C

113

183

365

Indeks Viskositas, ASTM D 2270

165

165

180

Titik Tuang, °C, ASTM D 97

-18

-9

-6

Densitas @15,6º C kg/l, ASTM D 4052

0,88

0,89

0,90

Titik Nyala, °C, ASTM D 92

230

230

230

Uji EP 4-Ball, ASTM D 2783:

 

 

 

Beban Las, Kg

250

250

250

Indeks Keausan Beban, Kgf

48

48

48

Uji FZG, ISO 14635-1 mod., Tahap Gagal

13+

13+

13+

Korosi Tembaga, ASTM D130, 3 jam @ 100ºC

1B

1B

1B

Karakteristik Buih, ASTM D 892,Urutan I, II, III, Tendensi/Stabilitas, ml/ml

0/0, 0/0, 0/0

0/0, 0/0, 0/0

0/0, 0/0, 0/0

Perlindungan Karat, ASTM D 665, Air Laut

Lulus

Lulus

Lulus

 

Kesehatan dan Keselamatan

Berdasarkan informasi yang tersedia, produk ini diperkirakan tidak menimbulkan efek buruk pada kesehatan apabila digunakan untuk aplikasi yang dimaksudkan dan mengikuti rekomendasi yang diberikan dalam Lembar Data Keselamatan Bahan (MSDS). MSDS tersedia atas permintaan melalui kantor kontrak penjualan Anda, atau melalui Internet. Produk ini tidak boleh digunakan untuk tujuan lain, selain dari tujuan penggunaannya. Jika membuang produk bekas, bersikaplah secara hati-hati agar dapat melindungi lingkungan.